Ini adalah satu bentuk meja dengan design modern namun tetap membawa kesan natural yang elegan. Meja dibuat dengan bentuk bulat, top dibuat dari kayu dan selve dibuat dari rotan anyaman dengan bentuk bulat. Meskipun bentuknya menampilkan model yang unik, namun tidak meninggalkan sifat praktis dan fungsional. Top table dari kayu yang datar memungkinkannya untuk digunakan sebagai tempat meletakkan berbagai objek barang seperti : piring, teko, cangkir, gelas, dll dengan baik.
Self dari rotan memberikan kesan country yang alami dan hangat sehingga membuat meja ini nampak lebih ramah dan informal.
Merupakan salah satu pilihan yang sangat baik bagi anda yang menyukai design-design modern dengan nuansa country yang ringan, hangat dan alami